Senin, 26 Maret 2012

Resolusi Tahun 2012, di bulan Maret 2012 :D

Ini dia "Resolusi 2012" yang baru ditulis di bulan maret 2012 :p.

Sebenarnya, pencanangannya udah sejak Januari 2012. Namun karena salah satunya adalah rekonsep blog ini, jadi penulisan resolusi di blog pun mulur waktunya. Tadinya sih, pengen januari beres. Namun gak ke kejer. Selama januari aku running, menulis memori-memori dunia penulisanku di masa lalu. Aku khawatir jejak-jejaknya keburu hilang di memoriku. Aku juga harus hunting beberapa foto untuk melengkapi data. Sampai saat ini, ada yang keburu hilang jejaknya, hiks. Namun aku gak bakal putus asa. Nanti, setelah blog ini beres edit, aku bakal hunting lagi.

Nah, pas februarinya, aku sama sekali gak bisa diganggu. Sebulan itu aku ngegarap novel anak pesanan. Aku pengen fokus biar hasilnya maksimal. Terus maret awal? Gak bisa juga. Aku punya PR lama, ngedit novel orang lain dan ngerjain satu buku picbook dari Winner. Alhasil baru tanggal inilah aku nulis resolusi :D

So, apa resolusiku di tahun 2012 itu?
1. Baca buku-buku bacaan anak bermutu sebanyak mungkin (novel)
2. Nulis buku fiksi anak (novel garapan sendiri maupun pesanan)
3. Nulis picbook pesanan
4. Nulis artikel atau reportase untuk anak
5. Mempelajari ilmu dan gaya bahasa penulis buku anak terkenal dari buku dan blognya.
6. Memperkaya vocabulary (kudu rajin mencatat kata-kata baru dan buka-buka KBBI)
7. FB dan kegiatan gak penting, seperlunya.
8. Rajin up date blog tentang segala hal tentang penulisan (ingat konsep!)
9. Kalau mau ikut antologi, harus pilihan banget.
10. Pertahankan contiunitas menulis!

Kayaknya, segitu cukup dulu. Biar dikit, yang penting dilaksanakan semaksimal mungkin. Oke deh, lanjoot...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih ya atas kunjungan dan komentarnya ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...